Pages

Rabu, 22 Oktober 2014

Halo Kota Budaya

Cerita berlanjut setelah sebelumnya Squad Barongan bertandang ke Kota Batik, sekarang Squad Barongan bertandang ke Kota Budaya YVCI AD ( Solo Chapter ). Mengusung tema From Solo With Love pada perayaan Anniversary ke 6th, Kota Budaya ini benar - benar dipadati sedulur se-nusantara.

Dalam perjalanan kali ini, Squad OB berangkat dengan pembagian gelombang pemberangkatan. Yaitu dengan tiga gelombang pemberangkatan.

Jalur :
  1. Gel. I   pukul 13.00  : Blora - Rembang - Pati - Jepara - Kudus - Demak - Purwodadi - Solo
  2. Gel. II pukul 14.00  : Blora - Cepu - Sragen - Solo
  3. Gel. III pukul 15.00 : Blora - Purwodadi - Solo dan Semarang - Solo
Squad OB bareng Pak Debby
Acara sampai malam pun membuat kami benar - benar merasa lelah dan akhirnya memutuskan untuk stay di Kota Budaya ini. Terima kasih untuk dulur YVCI AD atas jamuan dan pengkondisiannya yang sangat ramah.

Squad OB stay bersama dulur Kudus, Bangkalan dan Lamongan.

Sekali lagi terima kasih banyak buat dulur YVCI AD atas jamuan dan pengkondisiannya, maaf jika kami merepotkan.

Salam Satu Aspal

OB Jos Gandos!

Selasa, 21 Oktober 2014

Kota Batik Bukan Jogja eh Bukan Solo Tapi Pekalongan

Sedikit berekreasi dan berimajinasi :D Ya begitulah yang pertama terbersit dalam benak kami punggawa Squad Barongan karena berkesempatan bertandang ke Kota Batik Pekalongan. Tapi bukan untuk tandang main bola melainkan mengadiri undangan dalam acara 1st Anniversary YVCI GA.




Tak banyak kegiatan yang kami lakukan seperti biasanya, hanya saja kali ini menjadi spesial bagi salah satu member prospek kami yang akhirnya bisa mendapatkan stiker diamond setelah sebelumnya mengalami berbagai cobaan dan rintangan tiada henti ( sedikit lebay tapi begitulah adanya :D ).

Ospek oleh member Probolinggo
Pada ujian nasional yang harus dihadapi oleh Bro Adit ( lebay lagi biar santai :D ), dia harus melewati rintangan yaitu ospek yang dilakukan oleh Chapter luar Regional IV. Pada saat itu Bro Adit di ospek oleh member Probolinggo ( lupa namanya :p ). Di ospek terakhirnya menuju stiker diamond kami menyerahkan sepenuhnya ospek kepada member Chapter Probolinggo.

Dan tak disangka - sangka, akhirnya Bro Adit bisa mendapatkan stiker diamond setelah mengalami berbagai cobaan dan rintangan selama ospek menjadi prospek YVCI OB dilakukan.

Penempelan Stiker Diamond
Sedikit cerita tapi penuh makna dan pengalaman.

Salam Satu Aspal

OB Jos Gandos!